Wednesday, September 29, 2010

dipersembahkan untuk seorang "sahabat"...yang telah me'mantan'kan dirinya sendiri dalam sebuah kubangan emosi dan ego..

sedikit lukisan hati... mengisahkan cinta yang tak juga terbebaskan dari belenggu keduniawian...

dipersembahkan untuk seorang "sahabat"...yang telah me'mantan'kan dirinya sendiri dalam sebuah kubangan emosi dan ego..



***



mengapakah harus ada sebuah pertemuan..

jika pada akhirnya nanti harus ada yang tersakiti dan terluka..?

mengapakah harus merasakan cinta...

jika pada akhirnya nanti yang tersisa adalah benci dan kesedihan..?

...

semua pertanyaan itu...

kuyakin kita pun sudah tahu jawabannya....

...

dan jika kau dan aku tahu..

bahwa segala sesuatunya akan memberikan pelajaran bagi kedewasaan dan kesadaran kita...

lalu mengapa persimpangan ini harus terus kau hancurkan dalam segala pengkhianatan ini...?

...

tolong katakan padaku...

tolong jelaskanlah padaku...

sebesar itukah cintamu hingga kau harus membenamkanku mati didalamnya..?

atau begitu sempitnyakah ruang yang kau sediakan untuk cinta itu bertumbuh...hingga kau harus mengusir ketulusan itu keluar...?

dan mengijinkan keduniawian itu yang tinggal didalamnya..

....

maaf...sahabat...

cinta seperti ini...aku tak sanggup memahaminya.....

maka keputusankulah...

jika saat ini aku memilih untuk tetap pada pembelajaranku...dan mengabaikan ajakan surga duniawimu...

....

tidak ada yang salah...maka tak perlu kita saling menyalahkan lagi...

demikianlah kebenaran itu akan bercerita dalam setiap perjalanan kita..meski bukan pada saat yang kita inginkan...

....

menyalahkanmu...hanya akan membuatku semakin tak mampu menerima kenyataan ini...

membencimu... hanya akan membuatku semakin terikat dalam penyesalan dunia ini...

maka pahamilah.. jika saat ini aku masih memilih untuk memaafkanmu...dan melepasmu...

...

bukan karna aku sok baik...sok suci..atau sok benar...

tapi karna aku masih ingin belajar menyadari...

bahwa keegoisanmu itu... juga ada padaku..

bahwa kemarahanmu itu...juga ada padaku...

dan bahwa segala emosi negatif yg kau rasakan... juga masih kurasakan...

demikianlah aku ingin selalu menyadari..bahwa aku juga tak sempurna dalam segala keberadaanku.. khusunya disisimu..

....

maka biarlah tangis dan air mata yg mengiringi persimpangan ini..

menjadi saksi sebuah pembelajaran kedewasaan bagi kita berdua..

hingga saatnya nanti..

aku akan kembali tersenyum saat mengenangmu...

karna demikian cinta itu telah diciptakan..

dan tak akan pernah dapat dihapuskan...

...



***



Bukan kisah yang baru..

saat dalam sebuah perjalanan... ada selisih paham dan bahkan berbuah pengkhianatan...

inilah kisah manusia... yang dilahirkan di dunia ini memang untuk banyak2 belajar dari setiap kejadian yang ada....

...

baik buruk...sedih bahagia...salah benar...

semuanya sama..

penyikapan2 kitalah yang membedakannya...dan seolah memisahkannya berlawanan...

...



dan saat kitalah yg harus "melengkapi karma" orang lain....

dalam kesedihan2 dan luka2 yg seolah kita lukiskan dalam kitab kehidupan org lain...

bersabarlah saja.. dan pahamilah saja dalam kebijaksanaan dan kesadaranmu...

tetaplah dalam ketenangan cintamu..

sehingga kita tak akan terlibat kembali dalam penciptaan karma2 baru yg berakibat negatif pada ketenangan vibrasi yang ada...

...

jika memang 'tugas hidup' kitalah yang harus memberikan pelajaran2 bagi orang lain..

melalui apapun itu.. baik kebahagiaan maupun kesedihan..

maka lakukanlah saja yang memang seharusnya terjadi..

karna disana kita juga akan mendapatkan pelajaran2 berharga..

tentang pengorbanan...tentang ketulusan..

dan tentang memandang segala sesuatu sebagaimana adanya...

...



...

tersenyumkah aku pada pahit getir ini...

yang telah tertuang dalam gelas kacaku...

merahnya melukai hatiku..

pun manisnya memabukkan duniaku...

hendak kuhempaskankah pilihan ini...

ataukah kuserahkan saja pada sebuah pertanyaan tak terjawabkan...?

...

biarkan kulalui serpihan ini..

meski tajamnya harus melukai sayap2ku...

...





***

semoga cahaya cinta selalu membimbing kita dalam perjalanan ini....




dan biarkan saja duri2 itu melukiskan darah pada perjalanan ini..
menjejakkan luka dan perih...
tapi janganlah biarkan merah itu juga menodai ketulusan cintamu padanya...
...
jejak yang ada akan hilang seiring berlalunya waktu..
namun cinta yang ada akan abadi...

dalam diamku...aku mencintaimu..

mencintaimu dalam diamku...

adalah hal terindah yang pernah kurasakan dalam kehidupan ini..



saat raga tak harus saling menyentuh..

saat hadir tak lagi menemani..

dan saat kata tak lagi bertaut dalam suara..

namun cinta tetap ada dan berbicara...



memelukmu dalam heningnya nafas dan rasa..

alirkan kehangatan yg menyembuhkan luka luka jiwa...

balutkan kesejukan yang ciptakan benih2 cinta...



dalam diamku aku mencumbumu..

kirimkan kerinduan dalam rayuan bulan dan bintang...

kisahkan pelangi pada jejak langkah perjalananmu..

tanpa hadirku..tanpa keberadaanku...



dan kebahagiaanlah yang kusertakan dalam setiap ciumanku pada hatimu..

iringi gerak langkahmu... gemulaikan tarianmu pada kehidupan ini...

dalam diamku.. dalam cintaku...



maka usah kau cemas ataupun ragu..

saat kasih itu tak mengisahkan janjiku padamu...

karna abadilah cinta yang telah kuciptakan diantara kau dan aku..

hingga saatnya nanti tak kan lagi berjarak apa yg ada diantara...



dalam diamku...aku mencintaimu..



berjalanlah dalam langkah kebahagianmu..
dalam garis kehidupan yang dipilih untukmu..
usah kau menantiku dalam perhentianmu..
karna kita mungkin tak ditakdirkan untuk bersatu dalam kehidupan nafas yang ini..
berlalulah...karna cinta ini akan selalu iringimu..
meski terpisah arah perjalanan kita...

sekedar menarikan jemari pada kisah kehidupan... (^-^)

...

merasa ingin menggoreskan sesuatu..

namun tak juga terbersit apapun dalam benakku yang rumit..

maka kusederhanakan saja...

dengan mengalirkan jemariku apa adanya...

hingga tertulislah apa yg harus tertulis..

terlukislah apa yang harus terlukiskan...

biar masing2nya saja yang menangkap kilaunya...

dan meski gelap yg teraba...biar terangmulah saja yg melengkapinya...

...

demikianlah kehidupan ini berjalan sedemikian adanya...

yang satu dan yang lain saling beradu dan berpacu...

namun juga saling merangkul dan merayu..

bermain dan bercanda dalam kata dan rasa...

bermimpi dan berangan dalam bahasa yang tak tersampaikan nyata..

entah apa yang dilalui dalam titian ini...

...

pelangi telah dilengkungkan diantara dua dunia..

namun warnanya tak juga berpadu dalam kebersamaan..

hingga kemudian tersadarlah sang malam..

yang tak pernah bisa berjalan beriring sang pagi..

..

bukankah masing2 begitu indah dalam tempatnya..

mengapa harus bermimpi untuk menyatukan hal yang telah sempurna adanya...

...

cinta.. demikianlah telah menyentuh banyak hati yang terluka..

namun cinta pula yang seolah menghempaskan banyak kisah yang sempurna..

karna cinta adalah cinta..

tak menempati kotak manapun yang kita bangun dengan indahnya..

karna cinta tetaplah cinta..

tak juga mendua tak juga setia..

cinta berdiam dalam segalanya...

karna segalanya adalah hanya cinta dalam geraknya...

....



mengapa dahimu berkerut...pun pikiranmu mengerucut pada pertanyaan dan keraguan..

lupakah kau akan kesederhanaan yang selalu akan memberimu jawaban...

bukan mengabaikan...bukan menyingkirkan..

hanya memahami perbedaan..dan menyadari bahwa sejak mulanya hanya ada kesederhanaan...

...



dan lihatlah gemulainya tarian dalam nada nada kesederhaan yang mengalun merdu...

teriring cinta dan apapun yang tersirat dalam cahayanya hati...

...

tak usah kau pahami..

cukup rasakan saja dengan hatimu..

dan biarkan cahayanya yang berikan pemahaman itu pada hatimu..

nyatakan dalam cinta pada harimu...

sekedar berbagi... sedikit pemikiran mengenai..Seni Kehidupan.. (^-^)_/\_

SENI KEHIDUPAN....



sedikit berbagi pemikiran mengenai kehidupan...

hidup ini adalah tentang bagaimana kita belajar utk menjalaninya dengan tepat.bukan dengan melakukan hal2 lain yang luar biasa dan mengabaikan kewajiban serta tanggung jawab kita sehari2,tetapi dengan melakukan hal sehari2 dgn cara yang luar biasa.



"not doing different things, but do things differently"



demikian jg dlm pembelajaran spiritual,seringkali disalah artikan dan menjadi alasan utk seseorang menghindari dan menyangkal tanggung jawabnya atas pilihan2 yg sdh dibuat sebelumnya.

'spiritual' adalah ttg bgmn kita menjalani kehidupan ini sehari2.penuhilah dulu kebutuhan dan tanggung jawabmu,sebagai suami, istri, anak, karyawan dsb...yg mmg telah kamu pilih utk mjd kenyataan hidupmu..jangan jadikan spiritual sebagai alasan utkmu tidak melakukan kewajibanmu sehari2.bagaimana mgkn km mengaku2 seorang spiritualis, jika anak2mu terlantar dan kelaparan.



jgn juga jadikan karma sbgi alasan jg utk kamu menelantarkan anak2mu,msg2 mmg memiliki jalan hidup dan karmanya sendiri,tp ketika seorang anak atau sebuah tanggung jawab diserahkaan padamu, maka jagalah dan jalanilah dgn baik.jika tdk, maka mgkn km justru menciptakan karma baru.



bagaimana seseorang menyikapi keseharian hidupnya,akan menunjukkan tingkat kesadaran dan kedewasaan spiritualnya.



seseorang yg melarikan diri dari tanggung jawab dan kenyataan hidupnya, hanyalah menipu dirinya sendiri dan menunda masalah.mereka yang berani menghadapi dan menjalani kehidupannya, dengan masalah atau tekanan seberat apapun,

sesungguhnya merekah yg adalah guru kehidupan ini.



segala apa yg kita alami dalam interaksi sehari2 di kehidupan ini... itulah "guru" yg akan mengajarkan kita secara langsung....

selamanya... kita adalah "murid" yg akan terus belajar dalam kehidupan ini...

karna segala sesuatunya terus berubah dan berkembang...

dan hanya mereka yang mau terus belajarlah yang akan mampu menari dalam segala perubahan yg ada...



(^-^)_/\_

maka berdamailah dulu dengan dirimu sendiri...

dengan mencoba menerima segala kenyataan kehidupan yang saat ini sedang kamu jalani...

jujurlah pada diri sendiri...berikan penghargaan terbaik itu pada diri sendiri...dengan mau dan berani utk membuka hati dan pikiran...



Setiap orang tentu memiliki masalahnya sendiri...

dalam tingkatan kedewasaan maupun kesadarannya sendiri..

dan masing2 juga masih terus berkembang dan berubah..

mengasah diri dan menjadikan diri sefleksibel mungkin dalam menjalani kehidupan ini..



"Saat dilahirkan, manusia adalah lunak dan lemah;

Ketika mati, menjadi kaku dan keras.

Puluhan ribu benda, tanaman dan pepohonan,

Lembut dan lentur ketika tumbuh,

Ketika mati menjadi getas dan kering.

Sesungguhnya apa yang kaku dan keras

adalah sahabat dari kematian.

Apa yg lembut dan lentur adalah sahabat dari kehidupan.

Karena itu tentara yang menjadi kaku akan patah, pohon yg kaku akan tumbang.

Sesungguhnya yang besar dan kaku akan roboh, yang lunak dan lentur akan tumbuh."



Tao Te Ching





Maka mari kita bersama-sama belajar...

bagaimana menjadikan diri ini semakin fleksibel..

lentur dan lunak pada saatnya yg tepat..

namun juga mampu menjadi keras dan tegas pada saatnya yg diperlukan...

mengalir seperti air, namun menyadari semuanya..dan mampu mengendalikan pada saatnya..



Segala sesuatu terjadi sedemikian adanya...

tak ada baik atau buruk..

tak ada benar atau salah..

tapi juga jangan diartikan bahwa kita membebaskan diri dari keduanya...

dan tidak mau mengakui aturan2 dan norma yg ada dalam masyarakat...

melepaskan dualitas...adalah setelah kita mampu memahami hakekat masing2nya...

bukan dengan menyangkal masing2 atau keduanya..

tapi dengan memaklumi keduanya...

bahwa masing2nya adalah tercipta oleh persepsi dan pikiran manusia...

dengan segala proses pengalaman hidupnya..

dengan segala karakteristik dan kepribadiannya..

dengan segala aturan2 dan norma yang telah disepakati dalam sejarahnya..

...

maka pahamilah itu..

dan belajarlah terus dalam perjalanan tanpa akhir ini..

....






Kehidupan ini adalah tentang bagaimana kita menyikapinya dengan tepat...
dimana kebahagiaan adalah diciptakan...
dan kesempatan adalah diadakan..
dalam ketulusan cahaya cinta...
dalam belajar, bekerja, berkarya dan berbagi..

kisah sebuah kenangan....

setiap kenangan itu..

mungkin menyisakan perih juga di hatiku..

bukan karena luka yang kau goreskan..

namun karna rindu yang mgkn tak tersampaikan..

...

tapi bukan apa yg tersisa dari serpihan itulah yg membuatku kembali terjejak pada masa lalu..

melainkan apa yg telah terlukiskan dalam semesta yang kuciptakan untuk cinta..

begitu indahnya.. hingga kurasanya akan mabuk dan tenggelam dalam setiap kilau warnanya..

dan keajaiban itu tercetak jelas dalam tatapan mataku memandang arti cinta yang sesungguhnya...

....

namun tentu saja semuanya itu telah berlalu..dan lukisan itu telah terpasang rapi di dinding rumahku...

tak akan kusimpan...meski juga tak lagi kutambahkan garis warnanya...

...

inilah aku..

telah berlalu dari perhentianku di persimpangan itu...

bukan tak peduli... pun juga bukannya melupakan...

hanya beranjak...mengikuti waktu yang juga tak kan terlalu lama menungguku terhenti..

...

tergenggam di tanganku...

bait2 yang pancarkan cahaya cinta dalam kehidupanku...

tapi itupun juga adalah sepenggal kenangan yg masih melekat pada kerinduanku padamu...

...

aku memang telah melanjutkan perjalananku..

jauh dari titik dimana kita memutuskan untuk bersimpang rasa...

namun benih2 cintamu..

hingga kini masih bersinar indah..

karna aku meletakkannya di hatiku..

untuk menjadi cahaya cintaku...

...



***

...dan meski gelap jalanku didepan nanti...

aku sedikitpun tak akan takut ataupun ragu lagi..

sebab ada banyak cahaya cinta di hatiku..

menyala terang oleh karena mereka yang mencintaiku dalam ketulusannya...

cinta yang tak menuntut apapun..

cinta yang tak memiliki raga ataupun keberadaan...

cinta yang membebaskan sayap2ku...

cinta yang kan mengiringi perjalananku..

dan tumbuhkan beribu bunga tuk indahkan langkahku..

...

dan cahaya cintaku itu... begitu terangnya..

hingga dengan mudahnya kau akan menemukan cinta itu...

meski diam aku dalam penantianku..

meski diam aku dalam kerinduanku ini...

....










..dan mungkin saat kau telah memutuskan untuk berjalan melangkah mencariku...
aku sudah terbang dengan sayap2cintaku..
pergi menuju semesta cinta kita..
dan siapkan pelataran untukmu bersamaku memadu kasih..

kerinduan yg tak tertahankan...

Aduh...! Cinta lekaslah kau hadir dalam lamunanku..

Sentuh aku dalam desahmu yang tertahan..

Mabukkan saja semesta ini bersama getaran gairahmu..

..

Sungguh..tak mampu lagi kupendam rasa ini dalam diamku..

Beribu kata dan kata yg berpadu pun tak lagi sanggup meredam kerinduan ini...

...

Tidakkah kau rasakan pekikku menyebut nafasmu..

Tidakkah kau gemetar rasakan gelombang asmara yg terbenamkan dalam bisumu..

Sudahlah..taruh kata dan kalimatmu...

Aku tak sabar lagi jika hanya mencium baitmu..

Berikan saja hadirmu itu pada pelukku..

Dan biar kusatukan gemuruhnya cinta yg hendak bertahta di semesta cintamu...

....



Aku begitu merindukanmu...

....

Ah...! mabuk aku dalam cintaku....

ah..! tampaknya aku mulai gila...

sebab aku tersenyum dalam kisah diammu...

dan seolah saja tubuh ini bergetar dalam rasa yang tak terlukiskan..

berbinar cahaya yang adalah kebahagiaan cinta...



dan tampaknya aku akan makin gila..

karna bayangmu pun seolah memeluk jiwaku dalam keheningan malam...

tanpa kata yang terucap..pun kalimat itupun membisu...

hanya diam...dan merasuki seluruh kesadaranku...

membuatku hilang...lenyap sekejap dalam semesta cahaya...



seolah kumenari di jajaran galaksi..

menyentuh bintang dan kerlipkan kilaunya...

bergerak dan berputar dalam kehampaan..

melayang-layang dalam ketiadaan...

terlepas...entah terhempas...

sungguh aku tak peduli lagi...

....



aduh...!

lagi lagi aku tak menemukan diriku..

pun dirimupun tak ada...

mungkin anggur yang belum tertuang itu memabukkan aku..

dalam percakapan tanpa suara....

tak ada bisikan...

tak ada sentuhan..

hanya ada satu...

hanya ada kita..

hanya ada cinta...



Ah...! mabuk aku dalam cintaku....



..dan biarkan 'cinta gila' ini merubahku menjadi kupu kupu yang indah...terbang dalam semesta cintamu...dan memabukkan seluruh isinya dalam cahaya kerinduan...

memandang cinta bukan sebagai cinta..♥

bagi yang merasa belum siap untuk memandang cinta bukan sebagai cinta...mon sarankan tidak membaca tulisan mon ini....karna mungkin akan menimbulkan protes dan kehilangan arah.... ah!...tapi selama kita masih dilahirkan di dunia ini..sesungguhnya kita semua masih sama2..tersesat...(^-^)_/\_♥



***



selalu menarik ketika kita berbicara tentang cinta...

karna apa yang bisa kita tuliskan..atau ucapkan...hanyalah sebatas 'tentang'...dan tak pernah bisa sesungguhnya mewakili "CINTA"...

....

segala sesuatu dalam kehidupan ini...

tampaknya tak bisa semerta-merta dipandang sedemikian adanya..

sekaligus..kita harus membiasakan diri untuk memandang segala sesuatunya apa adanya...

memahami kedua sisinya...lalu mencoba belajar melepaskan keduanya...

...

melepaskan diri dari dualitas...

adalah ketika kita sudah memahami masing2nya dengan baik..

bukan mengacuhkannya..atau mengabaikannya..

tapi mengenalinya..dan kemudian melepaskannya...dan menuju pada totalitas...

....



cinta..

seringkali kita bertanya-tanya...

apakah cinta itu sebenarnya..

mengapakah harus ada pertemuan dan perpisahan..

jika apa yg ada diantaranya begitu melukai jiwa dan menyisakan perih...

....





ijinkanlah mon kemukakan...pendapat dan pemikiran soal cinta...♥

...



yang dinamakan cinta...

mungkin adalah sebatas istilah yang berputar2 pada pemaknaan dan definisi...

kasih...cinta...sayang...gairah..

love...bliss...passion...

dan masih banyak lagi...yang bernuansa salah satu sudutnya adalah cinta...

...

sesungguhnya...

apa yang kita istilahkan sebagai 'cinta'...

adalah ketika 2 orang bertemu..lalu saling menemukan kecocokan...

yg satu melengkapi yang lain....

...



namun bayangkanlah seperti ini...

seseorang adalah seperti tangan...dengan kelima jarinya..

ketika menemukan seseorang...ada yg bisa melengkapi keempat jari...namun ada yg cuma 2 jari..sedangkan yg lain adalah bebas..

ini menjelaskan..mengapa seseorang bisa jatuh cinta pada 2 orang yang berbeda...

karena kebanyakan..tdk ada 2 orang yg kelima jarinya saling komplemen....

...

bayangkanlah juga seperti ini...

masing2 adalah memiliki vibrasinya sendiri...dgn panjang gelombang yg berbeda...

ketika bertemu pertama..serasa cocok sekali...krn vibrasinya mirip..dan sejalan..

namun lingkungan..membuat perubahan pd masing2...krn segala seuatunya terus berubah..

dan belum tentu..masing2 terus memiliki vibrasi yg sama...

inilah yg menjelaskan..mengapa ada mereka yg setelah puluhan tahun..baru memutuskan berpisah...dan ada yang baru bbrp tahun..sudah memutuskan berpisah...

...



namun tentu saja..



sekali lagi..kita tidak boleh memandang cinta sebagaimana cinta...

krn yg bisa kita bicarakan adalah selalu tentang cinta....dan bukan cinta itu sendiri...

maka...janganlah mengartikan sesuatu dgn pandangan yg terkjotak2 oleh satu atau dua persepsi dan sudut pandang saja..

karna sesungguhnya...cinta memiliki banyak sisi...yang tak terhingga....

....

mari kita bersama-sama belajar kembali..tentang cinta...

...

pertemuan...dan perpisahan...

adalah suatu hal yang selalu kita alami dalam kehidupan ini...

diantara pertemuan dan perpisahan itulah... akan ada cinta....

...

lalu mengapa harus ada pertemuan...jika akhirnya ada perpisahan yg menyisakan luka dan perih...bukannya bahagia...

jawabannya...mgkn kita semua juga tahu...

bahwa setiap kejadian yg kita alami..memiliki suatu tujuan2 tertentu...yang akan memberikan kita pelajaran tentang kehidupan...

untuk meningkatkan kesadaran dan kedewasaan....

setiap rasa yg ada... sesungguhnya adalah baik...perih..atau suka..

keduanya adalah rasa... yg dikotak2kan oleh emosi manusa...sebagai rasa yang 'enak' dan 'tidak enak'....

wajar saja...dan yg bisa kita lakukan...adalah berusaha memahaminya...

merasakannya sebaik2nya....dan berusaha menemukan 'cinta' yg bersembunyi dibalinya..

...

andaikanlah seperti ini...

kita bertemu seseorang....yg pada perjalannya..adalah dia yg paling sesuai dgn kita..cocok..dan seolah melengkapi kekurangan2 kita....

kita sangat mencintai dia...dan segalanya sudah berjalan seolah 'sempurna'....

dan tiba2 saja..sesuatu terjadi.. entah kematian...entah pihak ketiga...atau apapun yg akhirnya menyebabkan perpisahan...

tak dapat dimengerti...tak dapat dipahami...

karna pada sisi kita... kita masih sangat mencintainya...

....

apa yg sesungguhnya terjadi...?

...

ketika kita mencintai seseorang..dan merasa cocok dengannya...

maka mgkn jari2 kita..sepenuhnya melengkapi jari2nya..

namun ternyata...ada 2 jari kita yang menempati hanya 1 rongga di tangannya....sehingga 1 jari dia..masih bebas...

yang akhirnya menyebabkan dia seolah 'pergi' atau lepas....

....

tak ada yg bisa kita lakukan...padanya..

karna kita tak bisa mengatur apa yg merubah kefleksibelan jari2nya...

...

yg bisa kita lakukan adalah kembali dalam diri..

melakukan hal2 yg bisa membuat diri kita sefleksibel mungkin..

sehingga mampu melengkapi lengkungan2 macam apapun pd orang lain...

...

dan senyatanya...apa yg bisa dilakukan..?

mencintai..bukan berarti memiliki...

itu benar...dalam sudut pandang....bahwa kita tak bisa memaksakan cinta yg dari luar hati kita...

tapi kita selalu bisa menyalakan cahaya cinta yg ada dalam diri...

maka pahamilah saja...jika seseorang harus pergi...berarti ada hal2 yg diri kita tdk bisa memenuhinya..

dan biarkan saja...lepaskan saja..

karna diri kitapun..pasti akan menemukan komplemen2 lain...jari2 lain..untuk memenuhi tangan kita..

dan salah satu syaratnya...adalah dgn terlebih dahulu...melepaskan jari2 kita dari dia yg sudah melepaskan pegangnnya pada jemari kita.....

bagaimana mgkn kita dapat menggenggam yang lain...ketika kita masih merasa menggenggam yg lama..

...

tak mudah..?

tentu..!

itulah sebabnya berulang kali kita kembali dilahirkan di dunia ini..

untuk belajar...berkali2 lagi..tentang cinta yang sesungguhnya...dan tentang kehidupan...

....



yang sudah memutuskan untuk pergi...

atau dipaksa oleh kehidupan ini untuk pergi...

maka hargailah keputusan itu...

karena dengan menghargainya...

kita juga telah memberikan penghargaan dan kesempatan pada diri sendiri..

untuk bisa menemukan yang lain yg lebih komplemen dengan diri kita....yg lebih mencintai kita....



(^-^)_/\_

demikianlah...sedikit..sharing mon...tentang cinta...♥



Pandanglah Cinta bukan sebagai CINTA...

dan leburkanlah batasan2 dalam kotak2 perbedaan itu..dengan ketulusannya..

bahwa cinta adalah cahaya..yang adalah berasal dari dalam hati kita..bukan orang lain...

cinta yg berasal dari orang lain...bisa datang..bisa pergi..

namun hanya cinta yg berasal dari dalam hati kitalah yg abadi...

dan ketika cahaya yg berasal dari dalam hati kita sangat terang..

maka kitalah yang akan memberikan kehangatan dan kesejukan itu pada yg lain..




pandanglah cinta...bukan sebagai cinta...karna sesungguhnya...kita tak pernah bisa benar2 tahu "CINTA"....yg kita bisa katakan..adalah TENTANG cinta....
cinta itu sendiri...adalah hanya dapat dirasakan...bukan dikatakan...




karena cinta itu tunggal...bukan berpasangan..atau bertiga..berempat...

dan cinta sekaligus adalah keseluruhannya...utuh...!

Hidup di dalam Kehidupan

Ketika takdir itu telah digariskan.

bukan pada awal ataupun akhir.

namun berporos dan berputar diantaranya.

berkumpulah apa yg terberaikan oleh kematian.

dan lahirlah baru dalam kenangan yg tersisa.



awal yg tak juga diakhiri.

dan akhir yang tak juga diawali.

akan berhenti meski bukannya dihentikan.

semua hanya berjejak dalam langkah yang berirama.

waktu yang terbalutkan cahaya.

dan ruang yang memeluk penantian.



tak ada artinya.hanya kehampaan yang bergerak dalam diamnya.

karena arti memang tak memilih untuk berpijak.

memeluk makna yang mengajaknya terbang dalam ingatan.

bermain dalam dunia yang berkabut.

kalah yang terhempaskan buaian.

dan menang yang hanya akan berselimut mimpi.



maka mainkan saja dalam kemilau cahayamu.

getarkan dalam tarian irama yang memabukkan.

dan ambilah serpihannya dalam cintamu.

untuk kau desahkan berdesakan dengan kesadaranmu.






picture by Alex Grey






Kita hidup di dunia ini adalah untuk tujuan2 tertentu....

tujuan2 yang mungkin bukan digariskan secara langsung...

namun merupakan sebab akibat dari sistem2 dan hukum2 alam yang ada...

dimana setiap kenangan dari masa lalu...tersimpan dalam memori partikel masing2nya...

dan ketika kematian datang...

tercerai berailah segala yang menjadi satu dalam pembedaan..

kembali berpulang ke semesta...

...

dan seketika pula..

wadah itu telah siap...segala sesuatu yang komplemen akan tertarik kembali pada kelahiran...

terciptalah karma diatas karma...

dan harus diselesaikanlah hanya dalam satu putaran kehidupan..

tak akan berakhir..

karna memang awalnyapun tak mampu kita raba dalam kesadaran...

...

tak perlu diperdebatkan..

karna semua memang tak akan berujung...

hanya membias dan terbias..

oleh ragam persepsi manusia yang penuh keduniawian...

...

maka mainkanlah saja permainan ini dengan baik...

dan nikmatilah setiap saatnya kita menciptakan...

tetaplah menuju...

pada satu yang disebut keutuhan..

meski penyangkalan2 itu tetap akan ada..

hingga saatnya nanti..

terbukalah semua yang tersimpan dalam kehampaan...



_/\_

menanti sang pembawa cahaya cinta....

dan sampailah aku pada suatu rasa..

kerinduan yang tak juga tertuju atau menuju..

hanya berdiam..seolah tahu semuanya hanyalah sebuah ilusi..

semakin mengikat hatiku..mengikat pikiranku..

terjatuh kembali pada apa yang tak terjawabkan..

...

kerinduan..yang bahkan aromanya pun tercium dari sudut hatiku..

bagaikan menggenggam angin..dan rasakan getar harunya...

...

aku tau mungkin kaupun rasa.. kita semuapun rasa...

entah dalam sepi yang menggigit kesendirian..

entah dalam sedih yang merintih dan mencari..

entah dalam tanya yang berujung kehampaan...

rasa itu menyelinap masuk dan membenihkan penantian...

....

hiruk pikuknya nyata ini seolah semakin meluapkan resah yang dipaksa diam..

kesadaran yang seolah terhenti oleh pelampiasan duka masa lalu..

dan bersembunyi dalam ruang batin yang menolak untuk diadili...

....



keadaan...dimana tenang adalah gejolaknya jiwa...

menipu kesadaran yang diambang batas kematian dan kehidupan..

....

apakah dalam diam ada gerakmu..

apakah didalam gerak ada diammu...

ataukah sesungguhnya tak kemanapun juga garis ini terlukiskan...?

...

tercipta begitu saja.. dan tenggelam begitu saja...

terpisahkan dalam persatuan...dan disatukan kembali dalam kehidupan..

...



dan akhirnyapun semua kembali berpulang..

pada cahaya yang adalah cinta..

dimana kilau indahnya akan memeluk hati yang resah dalam kisahnya..

dan hangat desahnya akan tersimpan dalam kenangan yang menggoreskan senyuman...

...

aku pun menanti saat-saat itu..

dimana sang pembawa cahaya akan datang dan menemukan aku dalam kilauku juga..

...



***



setiap kita tentu memiliki masalah dalam persepsi dan tingkatan yang berbeda...

dimana masalah akan diberatkan sebagai masalah..

atau masalah yang ditiadakan oleh karena kekuatan cinta...

semua adalah kembali pada kesadaran dan penyikapan masing2 pribadi..

...

dalam kehidupan bersosialisasi ini..

tentu tidaklah mungkin untuk kita terus menerus menarik diri..

dan sebaiknya mmg kita tahu kapan saatnya harus keluar...dan kapan saatnya harus menarik diri kedalam...

ada saat untuk segala sesuatunya..

entah seolah kita dipaksa atau terpaksa..untuk keluar ataupun kedalam...

...

dan karena kita masing2 adalah pribadi unik yang merupakan bagian kelengkapan satu dengan yang lain..

tentulah ada saat2nya...dimana kita akan merasakan kesepian..dan keinginan untuk 'bertemu' dan dibantu oleh orang lain...

lebih tepatnya.. keinginan untuk dicintai..dan mencintai...

...

seringkali...mereka yang ada disamping kita..justru tidak memberikan 'kenyamanan' yang kita butuhkan dalam perkembangan jiwa dan kesadaran kita..

namun ingatlah.... bahwa mereka yang ada didekat kita...adalah pembelajaran terbaik bagi kesadaran kita..karna melalui interaksi dengan merekalah, kita paling banyak belajar tentang kehidupan ini...

...

bagaimanapun...rasa itu mungkin tetap ada..

rasa kerinduan untuk bersatu kembali dengan bagian2 diri kita yang seolah hilang...

....

tak apa...

semua rasa itupun tak apa...

bukankah kita dilahirkan memang untuk belajar menemukan kembali apa yang tersembunyikan oleh keegoisan dan emosi diri..

tak ada yang baik..atau buruk.

yang ada hanyalah norma2 dan aturan2...yang harus juga dijaga demi keseimbangan lingkungan terdekat kita...

....



ah...entahlah...semakin lama..akupun semakin tersesat dalam pesonanya kehidupan ini...

maka biarlah aku tenggelam sedalam-dalamnya...dan rasakann segala rasa yang ada di kehidupan ini....

sambil menanti...sang pembawa cahaya cinta berdatangan..

Thursday, September 2, 2010

Terusik sebuah kenangan cinta


Ku tak bisa menebak...Ku tak bisa membaca...Tentang kamu...Tentang kamu...

Kau buat kubertanya...S'lalu dalam hatiku...Tentang kamu..Tentang kamu



Reff:Bagaimana bila akhirnya ku cinta kau...Dari kekuranganmu hingga lebihmu..Bagaimana bila semua benar terjadi..Mungkin inilah yang terindah..



...dan memang itulah yang terindah..

setiap kenangan yg ada dalam senyumanmu...dan dalam tatapan matamu..

.....



dirimulah yang pertama kali mengenalkanku pada cahaya itu...

cahaya yang adalah tersentuhkan oleh kelembutan dan ketulusan sebuah cinta..

...

bukan cinta yang memabukkan..

atau cinta yang memeluk keduniawian..

namun cinta yang begitu melampaui dua sisi batas yang berbeda...

...

tak kan mungkin kulupakan..

uluran tanganmu pada rapuhnya hatiku saat itu...

tangan yang tertuliskan ketegaran hidup disana..

tangan yang tergoreskan luka dan perih di masa lalu..

dan tangan yang ternyata juga menyimpan kerapuhan yang sama...

...

tapi tangan itu terulur padaku..

dalam setiap lekuk gemulai cintanya pada ketulusan cinta...

...

dan satu persatu kesedihan dan keresahan masa laluku pun dihapuskannya..

diserpihkannya menjadi kilau bintang di langit...

bintang yang menjadi saksi..betapa cinta ini telah tergoreskan dalam takdir kita berdua...

...



tak mungkin kulupa..

segala pembelajaran yang kudapatkan dalam benang rajutan kisahku denganmu..

tak semuanya tawa... sebagian juga tangis air mata...

namun semuanya indah...

dalam setiap jatuh bangunku yang tak terhitung lagi..

...

setiap pelukan dan ciuman itu..

tak berarti lagi jika dibandingkan oleh besarnya ketulusan cinta yang kini kukirimkan pada semestamu..

tanpa hadirmu..tanpa hadirku..

tanpa saksi...selain yang adalah cahaya itu sendiri...

...



tak mungkin kulupa..

setiap benih kerinduan yang terukur dan terbenih dalam barisan hari dan hati...

karna masing2nya menciptakan warna2 pelangi dalam perjalananku...

..

bertumbuh dalam kesadaranku akan arti cinta yang sesungguhnya...

....

ingatkah kasih...

akan kanvas2 putih yang kauberikan padaku itu...

kini tergantung rapi di dinding hatiku...

terlukiskan disana... hanya kebahagiaan dan ketulusan...

...

ingatkah kasih....

di tepian pantai itu kau perkenalkan padaku apa itu keajaiban alam...

membuatku melihat bunga teratai yang mekar dan berpendar dalam kilaunya....

masih tersimpan disini... sejuk dalam ingatanku...

...

ingatkah kasih..

saat kita menyelinap di balik bilik bilik perdamaian itu..

mencuri ciuman...dan sampaikan getar kerinduan yang semakin dalam...

sedikitpun tak kulupa... setiap rasa dan basah yang ternadikan dalam hidupku...

....



aku belajar...

dalam setiap pertemuan dan perpisahan..

dan aku menerima segala apa yang diantaranya...

meski raga ini rasanya ingin melebur dalam keresahannya...

...

aku tidak berdiam...

atau menunggu di perhentian yang sama...

bukan...bukan karna aku tidak mencintaimu lagi..

tapi karna aku pun harus berlalu dari masa lalu..

dan berjalan bersama berubahnya dunia ini..

bertumbuh dalam segala perubahan yg ada...

dan berkembang dalam kesadaran dan kedewasaanku...

...








...dan saat ini..

kusampaikan segala yang tersisa di hatiku...di jiwaku..dan setiap desah nafas dan detak detikku...

meski sesungguhnya ku tak yakin kau masih mau membaca kisah yang terberai ini...

...

kusampaikan dengan indahnya..

dan dalam kebahagiaan cintaku..

bahwa aku mencintaimu...

dan bahwa setiap kenangan yang tersimpan dlm kitab kehidupanku tentang dirimu...

hanyalah ada cahaya cinta...

...





terima kasih.... (^-^)_/\_♥

dia yang berada disampingmu..



lelah...

beribu kisah mungkin sudah kulalui dalam pencarian ini..

betapa kerasnya ego yg ada di dalam diri telah membuatku jatuh..

berulang kali dalam perhentian yang sama...

..

cinta.. tak pernah kumengerti dalam kelembutannya..

meskipun kerasnya pun juga tak kusadari dalam laluku...

...

aku bagai berada di tepian kalbu...

hendak meniti jurang2 kerinduan yang seolah mengancamku...sepi..

pun dahaga itu seolah tak terpuaskan oleh derasnya arus air yang menghempas langkahku..

membuatku terus berjalan dalam letih dan resahku..

berputus asa terhadap sejatinya cinta yang kuinginkan memeluk ragaku...

...



dan sekali lagi aku terhenti disini...

dalam luka dan dukaku...



hingga kemudian senyumanmu membangunkan aku dari tidur panjangku..

senyuman yang selama ini selalu kauberikan..

namun tak pernah kupandang dengan hatiku...

senyuman yang selalu kubalas dengan kerasnya hati dan egoku..

senyuman yang kuanggap hanyalah hal kecil yang tak mampu gantikan duka yg tersimpan...

...

senyuman... yang ternyata adalah kesederhanaan cinta yang mampu mengubah hidupku...

...dan itu kutemukan dalam senyumanmu...



kasih..

betapa aku lupa untuk melihat kesampingku..saat aku terlalu sibuk menatap dan mencari apa yg jauh tersembunyi didepan sana...

betapa aku lupa untuk menghargai apa yg selama ini memeluk hangat tubuhku.. saat aku terlalu resah mencari selimut yang tersembunyi entah dimana...

betapa aku lupa... untuk berdiam..dan sejenak ikut tersenyum dalam ketulusan cintamu...

...





****

seringkali kita terlalu terbutakan oleh apa yg seolah ditawarkan diluar sana..

sehingga lupa untuk mensyukuri apa yg sdh ada didalam 'rumah' kita sendiri..

terlalu mencari keluar.. sehingga lupa bahwa kita memilikinya didalam...

...

demikian juga dengan cinta..hubungan...

banyak sekali kita yg terlalu terpaku pd apa yg menjadi 'ketidaknyamanan' kita pd hubungan yg ada...

dan mencarinya diluar..mencari kenyamanan2 yg tdk kita dapatkan didalam...

kita lupa untuk menyadari... bahwa apa yg sudah kita miliki saat ini..kenyamanan2 yg sdh kita alami.. juga tidak semudah itu didapatkan di luar sana...

...

hargailah..!!

hargailah mereka2 yg saat ini sudah ada disampingmu..

betapapun sikap mereka pada dirimu..tidak sesuai dengan keinginan hatimu... tetaplah menghargainya..!

karna dari mereka yg terdekat dgn kitalah.. kita belajar banyak dalam kehidupan ini..

dan dari interaksi2 dengan merekalah.. kita sesungguhnya hendak diperkenalkan pada jati diri kita yang sebenarnya...

...





hargailah... hargailah dia yang saat ini masih setia berada disampingmu.....



karna kita tak pernah tahu... kapan kita memiliki waktu dan ruang yg ada untuk bisa menyadari ketulusan cinta iti...

sebelum semuanya berakhir dalam penyesalan yang sama...

tengoklah dia yang berada disampingmu selama ini..

lihatlah betapa cinta telah membuatnya bertahan...

meski segala kekerasan dan kesedihan seolah menutupi pandangan cinta itu...

...

hargailah..

dan belajarlah untuk mencintai dalam ketulusan..

mencintai mereka yang berada dekat denganmu...

dan nyata dalam hari2mu...

menghapus jejak langkah...



perlahan..

namun tak juga pasti...

kupunguti satu demi satu pecahan yang tersisa di sudut kerinduanku..

...

terkenang dalam satu ingatan tentang senyumanmu..

yang entah kapan mampu kutatap lagi dalam nafasku..

...

tangan ini serasa gemetar menyentuh detik detik yang tersisa...

berharap cahaya yg ada akan cukup terang tuk menjagamu disini..

melepasmu dalam kenangan... adalah hal terberat yang dapat kubayangkan...

bukan.. bukan karna kuingin kau sadari hadirku pada harimu...

tapi hanya sekedar inginkan jalanmu penuh keindahan yg buatmu bahagia...

....



dan ternyata kusalah...

harusnya sejak semula..langkahku lah yg harusnya pergi...

hingga tak terjejak lagi di hangatnya tanah nadi ini...

...

keresahan yg tertahan ini..

nampaknya tak mampu lagi kuhempaskan dalam ketulusanku..

dan sekali lagi aku harus terhenti di persimpangan tanya..

hendak putuskan kah segala yang tersisa di serpihan cinta ini...?



maafkan aku....



biarkan jejak langkah di pesisirnya kehidupan ini...

segera terhapuskan...



***

Berbagi Kasih dalam "Kata"... (^-^)_/\_♥..kumpulan status 24 s/d 31 Agustus 2010




Berbagi Kasih dalam "Kata"... (^-^)_/\_♥..kumpulan status 24 s/d 31 Agustus 2010

Berbagi kasih dalam kata2...semoga bisa bermanfaat...

feel free to share...atau dikoleksi..

untuk dokumentasi sebagian status mon selama ini, yg sempat mon backup, silahkan inbox jika berminat..akan mon kirimkan ke email..

asal utk penggunaan pribadi atau berbagi kasih utk sesama..bkn utk dijual...silahkan...free...



*********



Ah..!Marilah sejenak bercumbu dlm heningnya kehidupan.Temukan jernih yg sejukkan hati,& lepaskan perih yg sembunyi dlm bilik kerinduan.Aku tak akan menciummu,Diamku hny ijinkan tubuhku sandarkan cintanya pada hangatmu.Maka tutup saja mulutmu,dan mari bercinta dengan semesta ini.(^-^)_/\_♥



setiap org memiliki 'masalah'nya sendiri,yg kta tdk pernah tahu kapan, bgmn & sbrp beratnya,mk cblah utk mjd tegar & sabar dlm menjalani & menyelesaikannya,tnp hrs kt menggantungkan beban yg sama pd org lain,atau berhrp mreka meringankannya,& jk diri ktalah yg mjd tumpahan 'keluh kesah' itu,bersabarlah sj, & berikan wkt utk mereka mjd kuat & tegar,hgga semua mampu utk bercahaya dlm hatinya sendiri.



"Guru" yg baik tdk hny memberikan pengetahuan yg diketahuinya, nmun jg berbg pengetahuan yg tdk diketahuinya, shga si 'murid' dpt berpikir jauh lbh dlm drpd hny menerima sj.&seringkali,'guru' yg baik tdk memberikan pencerahan lgsg pd 'muridnya' tp memberikan kebingungan, shga si murid akan mencr lbh lanjut & mendptkan pencerahan itu sendiri.(^-^)_/\_itu mnurut mon,& mon bersyukur memiliki 'guru' yg dmkian



sepertinya aku hny ingin berpulang,luruhkan benih yg tersisa,harapkan ilalang yg kan menjaganya,berhenti.lalu menjebakkan diri dlm putaran kehidupan yg lain,menyelam ke dasarnya kehidupan tanpa berharap kan kembali.betapa kepingan yg tersisa ini begitu terserakkan dlm tanyaku.dan entah siapa lagi yg harus kupercaya utk lengkapi raguku.terucapkan maaf.diam.lalu pergi._/\_



kreativitas hrs diasah trs menerus,tnp peduli usia & bid.pekerjaan.Dlm berkomunikasipun dibutuhkan kreativitas agar si pendengar/pembaca dpt menangkap makna (+) dlm pembelajaran yg sdg ingin disampaikan, tnp kesan menggurui /memaksa.Dlm pencarian spiritual pun dibutuhkan kreativitas,slh satunya a/bgmn kt bs mengeksplorasi pengetahuan & tanda2 yg diberikan 'alam' dgn memanfaatkan kemajuan teknologi yg ada.



Kta bs mendptkan makna (+) bahkan dlm perkataan yg bernuansa (-) skalipun.Dmikianlah keseimbangan tercipta & vibrasi dpt terjg baik,jk kt mau memahami dgn ketenangan & melampaui dualitas yg ada.mk berusahalah u/tdk merendahkan perkataan/perbuatan org lain,apalagi jk tindakan kt itu disertai iri hati & pride.krn hal sekcl apapun itu,dpt membuat perubhan yg bsr dlm hdp kt.(^-^)_/\_♥



perbedaan pendapat itu ibaratnya a/ warna2 indah,dmn kta bs bnyk belajar bhw msg2 warna memiliki keindahan & 'tempat'nya.dmn kt bs belajar u/memadukan warna2 itu mjd suatu karya seni yg indah & membahagiakan bnyk org.menolak adanya perbedaan, hny akan mengucilkan diri pribadi kita dari indahnya sebuah kebersamaan.(^-^)_/\_♥ dan kebersamaan itu dpt mendatangkan kebahagiaan



(^-^)_/\_♥ lakukan sj apa yg bs dilakukan,yg tdk memungkinkan, biarlah berproses dlm msg2 pribadi, sebab &akibatnya.tak perlu kta merasa resah & tenggelam dlm penyesalan sebuah ketidakberdayaan u/ membantu org2 yg kta cintai.ada porsi, kapasitas & kemampuan msg2.tak perlu terlalu memaksakan diri.asahlah sj apa yg sdh ada dlm diri,dlm ketulusan cahaya cinta.yg lain dgn sendirinya akan mengikuti.



Dunia yg penuh konspirasi.Bahkan di dunia maya FB inipun,Kta tdk bnr2 tahu mana 'kawan' atau 'lawan'.Jk dmkn,sikapi sj dgn kesederhanaan cinta.Mereka tak sempurna, begitupun jg kta, hanya mgkn dlm sisi yg berbeda.Msh sama2 belajar.Mari menjg selalu kata2 & perbuatan,pd siapapun jg..!(^-^)_/\_♥ 'karma' terjadi pd putaran yg lbh cepat akhir2 ini.



mari melayang bersama cemburunya rindu..manjakan ego sejenak dalam pengakuan..namun jangan terhanyut.. cukup rasakan saja...lalu lepaskanlah...bersama bayangan bulan di riaknya pantai...basuhlah kaki..dan melangkahlah di pesisirnya pantai kehidupan...



saat kita masih bisa merendahkan org lain & berkata2 buruk ttg org lain,saat itulah sesungguhnya kita sdg diingatkan utk melihat ke dlm diri sendiri.bersikap tegas dlm berbagi, tdklah hrs disertai kemarahan & pembenaran.ada batasan2 yg baik utk diperhatikan,agar ketenangan vibrasi yg ada tetap terjaga.(^-^)_/\_♥ bkn hny tersenyum, tp menyertakan cinta didlmnya.



semua pengetahuan, teori2, kesaktian, & berbagai kemampuan khusus lainnya.. hny akan sia2 jika kita tdk menerapkan kebaikannya dlm keseharian kta..utk apa berkata2 cinta, jka kta tak mau mencintai..utk apa mengaku2 spiritualis, jk suka merendahkan yg lain & memicu pertikaian..mari bersikap dewasa & penuh kesadaran..minimal, mari melihatkan itikad baik utk melakukannya..



(^-^)_/\_♥mari bersama2..tetap menyalakan & berbagi cahaya cinta dlm hati,tetap waspada & berjaga2,situasi & kondisi yg menekan, yg saat ini mgkn sdg kita alami,mgkn jg dipengaruhi o/'atmosfer' & alam yg sdh menyeimbangkan dirinya.tdk ada yg perlu disalahkan.jdkanlah pembelajaran bg kedewasaan & peningkatan kesadaran diri.Jagalah selalu hati, perkataan & perbuatan.jgn lupa tersenyum ya...(^-^)♥



apakah lbh baik kta menjd diam & berhenti berbagi,ktika kta mencb membantu & berbagi,tp dihadapkan pd respon yg negatif ?atau kta mencb u/belajar dewasa,dgn bersabar & melihat kedlm diri,betapa kta jg memiliki kekurangan2 sbgi manusia dlm naik turunnya emosi & dlm hiruk pikuknya dunia ini ?yg manapun a/baik,mari memaknai sgala sesuatu yg kta alami scr positif & penuh ketulusan cinta(^-^)_/\_♥



Meniadakan emosi..Bkn berarti menghapusnya,Tp menyadarinya & mampu mengontrolnya.Pd akhirnya a/ mampu menerima segala sesuatu sebgmna adanya..Bkn berarti tnp perjuangan atau pemikiran,Tp pnh ketulusan & pemahaman.Yg terutama,meminimalkan "pride" & iri hati pd org lain.(^-^)_/\_menyalakan cahaya cinta dlm hati.



Kita tak bisa selalu menjaga & melindungi org2 yg kita cintai..Yg bisa kita lakukan adalah..dlm waktu yg ada dan tersisa, sebaik mgkn memberikan pengetahuan2 dan ajaran2 yg bisa mendewasakan mereka yg kta cintai... sehingga mereka mampu menjaga dirinya sendiri..(^-^)_/\_ dan yg terutama a/tentang berbagi ketulusan cinta.



Semua yg terjadi, mmg adalah 'baik' krn akan memberikan proses pendewasaan bg msg2 kita...Baik buruk, benar salah..semua mmg relatif..tapi,Kita jg hrs ingat utk tetap menjaga & brusaha ciptakan ketenangan vibrasi..demi keseimbangan semesta ini..(^-^)_/\_maka mari slg menjaga hati dlm cahaya cinta



Malam ini..aku kan datang..Terbang melayang dlm semesta cintamu,Berbalut kerinduan..desah yg tertahan..Menyisiri pantai tuk temukan tatapan matamu..Lalu lepaskan semua.. membenamkan kepingan yg tersisa pada samudra cintamu..Agar yg ada hanyalah utuh..Berbenih cinta tuk kilaukan semesta kita..



♥♥♥



Apa yg kta katakan atau lakukan,Mgkn tdk direspon dgn baik oleh semua org.Dan jka itu a/krn adanya egoisme & iri hati dri yg bersangkutan, mka cblah memahami dan menengok ke dlm diri sendiri. Bhw diri ktpun jg tdk sempurna.(^-^)_/\_ kta semua jg sama2 msh belajar di dunia ini. Mka berbagilah tnpa hrs inginkan 'imbalan'nya.



Mnm air seckpnya,Jg hati, pikiran & kontrol emosi,Jgn lupa bnyk tersenyum, bersyukur, & berdoa.Slagi ada ksmptan, luangkan wkt menambah pengetahuan ttg persiapan2menghdpi bencana.Waspada & sadar, yg tnp disertai ketktan/keresahan.Berjg2 setiap saatnya.(^-^)_/\_apapun yg akan terjd nanti,pnhi diri dgn cahaya cinta.*perhtikan slalu tnd2alam,krn alam membrikan 'psan'2 sblm terjdnya hal2 'bencana'



Kta mgkn memiliki bnyk ksh cinta dlm kehdpan kta,Yg diantaranya mgkn hny mrpkn serphn kecil kehdpan kta.Tp,bhkn serpihan kcilpun,jka berada pd tempat yg slh, akan berakibat fatal jg.Mka belajarlah, u/menjdkan setiap serpihan itu a/bintang di langit. Shga kilaunya akan terkenang dlm keindahan & kebahagiaan, bkn duka & luka masa lalu.Crnya..Ketulusan & melepaskan kemelekatan..(^-^)_/\_



Lakukan apapun yg diinginkan..Termasuk jg menginginkan konsekuensi dari apa yg dilakukan..Berusaha sj lakukan semua yg dilakukan dgn kesadaran..Sadari semua emosi yg ada..Belajarlah..kita mampu menyadari peran apa yg kita harus mainkan..Emosi..sbgi sarana yg disadari..utk belajar dan mengajar...(^-^)_/\_



Berputar kembali pd arus yg sama,Keresahan itu berpaut pd kerinduan utk melepaskan..Lupa..Kembali tak pernah berada pd titik yg sama.Lalu tersadar,Namun tak pernah ada yg terlambat pun sia2.Karna makna dan rasa melukiskan warna tersendiri pd kanvas yg tak lg putih...Tak apa,Garis itu tak selalu lurus adanya.(^-^)_/\_



jika HANYA mengenal CINTA..kta tdk akan mendptkan pembelajaran apa2.kenalilah jg apa itu ketakutan, keresahan & kesedihan.kenalilah jg apa itu kebahagiaan, harapan & kesukaan.Lalu berbagilah.hgga apa yg tersisa,pd akhirnya hny cinta.(^-^)_/\_♥nmn diluar semuanya itu.sebaiknya kt tdk terjebak pd dualisme cinta vs takut.krn sesungguhnya ada yg melampaui keduanya.yi CAHAYA CINTA.



pada awalnya adalah cinta.lalu berbenihlah apa yg dirasakan oleh raga, jiwa dan hati.bertumbuh kembang dlm beragam nuansa dan warna.berbuah kerinduan, keresahan, kesedihan, pun jg kebahagiaan.dan penuhlah ladang kehidupan ini dlm kotak2 pembelajaran.sekali lagi.dan lagi.dan lagi.terbukalah kotak2 itu dalam kesadaran cinta.dan semuanya kembali berpulang pd ketiadaan.yg adalah cinta.(^-^)_/\_♥



slh satu hal tersulit dlm mencintai, a/ me'lepas'kan.dmn kta hrs mampu menerima & memahami,bhw kita tak memiliki mereka yg kta cintai,dan bhw kita tak mgkn bisa terus melindungi mreka.krn mreka jg a/ 'pribadi bebas' yg jg dlm proses pembljaran melalui smua kesulitan2 yg mreka alami.mencintai, jg berarti mempercayai.mempercayai mreka yg kta cintai,mempercayai cinta,mempercayai semesta ini.



aku ingin selalu ingat,utk bersyukur saat masalah & tekanan itu dtg pd hariku,krn disana aku bis belajar banyak ttg perasaan,bagaimana utk mengontrol setiap emosi yg ada,dan bagaimana menjaga ketenangan.(^-^)_/\_dan segera aku tersenyum,krn cahaya cinta yg ada di hatiku,akan menyelesaikan semua masalah yg ada.



berbagilah jika ingin berbagi..berhentilah jika ingin berhenti..katakan apa yang harus dikatakan..diamlah jika sudah lelah hati dan ragamu..



mengalir saja dalam diam atau gerakmu..tak perlu menahan apa yg tak tertahan..lepaskanlah dan biarkan semesta ini yg memelukmu.....segalanya terjadi sedemikian adanya..untuk membawa kita semua pada putaran kehidupan lain.



di heningnya siang aku melangkah,beriring terik..melaju dlm kepingan waktu dan lagu..bermain menghitung yg terisih dan tersisa..lalu tuntaskan apa yg menjadi janji hari..dan disunyinya malam aku terbaring,berkawan alam..terhenti dlm lelah dan jeda...bercinta memeluk hangat dan tuliskan desahnya dalam kenangan..serahkan pada sebuah doa..kembalikan semua pada Sang Pencipta..



Apapun yg ada di depan nanti,entah kau tau atau diberitahu,usah cemas atau takut,siapkan sj yg terbaik yg dpt kau lakukan,tanpa hrs kau tinggalkan kenyataan yg ada saat ini.jika pesan2 itu tlh disampaikan pdmu,maka bersiaplah.tp jgnlah membuatmu mengabaikan apa yg mjd tanggung jwbmu saat ini.krn sgla pesan/ ramalan ttg masa dpn, hnylah notasi.dan msh trs berubah setiap saatnya.live today.



Degup itu begitu keras getarkan jiwaku..ingin melonjak rasanya bahagia cinta ini..Kisah yg teruraikan oleh sebuah senyuman..menjadi genangan rindu di sudut pertemuan ini..Aku begitu tak sabarnya ingin menatap hadirmu lagi, sdgkan jejak langkahmu msh hangat di butiran pasir ini..Cepatlah kembali, krn disinilah rumah cintamu.. di hati yg bercahaya...(^-^)_/\_♥



Perbedaan pendapat itu justru memberikan manfAat jika kita mau bersabar, rendah-hati dan mau membuka hati & pikiran utk dpt belajar menerimanya...Krn dgn perbedaan tsb, kta jd bs melihat dari 2 persepsi yg berbeda..bahkan lebih..Tdk setuju atau setuju, semuanya baik.. Jika disampaikan dlm cara2 yg bernuansa cinta..(^-^)_/\_♥



Setiap org a/berharga.Unik & istimewa dlm pribadi &hatinya.Jgn pernah merasa tdk ckp pantas u/belajar atau mjd dekat dgn org lain..!jka ada mrka yg tdk menghargai kta, maafkanlah & cblah memahami, bhw mrka jg msh belajar u/menghrgai diri mrka sendiri.Krn menghargai org lain, berarti menghargai diri sendiri jga.(^-^)_/\_trm ksh u/tmn2 yg mau dekat dgn mon.mari belajar bersama2





tujuan sgala pencarian & pembelajaran ini,a/bkn utk pembuktian, pengakuan atau pembenaran,tp hny sbgi slh satu upaya diri,u/menenangkan & mengontrol emosi yg ada,& meminimalkan ketakutan yg mgkn terjd,agar SAAT INI lah yg dpt dgn tepat dijalani dlm kesadaran terbaiknya,yg lain,dgn sendirinya akan mengikuti.(^-^)_/\_♥



hendak menjejak langkah ini..berlayar yg entah kemana..hanya melaju dan biarkan mengalir..sadari angin yg tiupkan pesan..sadari arus yg goreskan kisah..bermain dlm ombang ambingnya dunia..menikmati setiap debaran dan hentakan..bercumbu dlm terik dan gelap..dan sandarkan hati pd semesta..hendak berpulang senyuman ini..memeluk cahaya yg semakin menyelimuti kalbu..(^-^)_/\_♥



menjadi 'penengah' mmg lbh mudah dibdg jk kt yg terlibat konflik scr lgsg,krn dlm kondisi 'netral' kta dpt lbh jls melihat inti permasalahannya.itulah guna mjd 'pengamat', dpt melht dr 2 sudut pandang yg berbeda,nmn, kt jg tdk blh & tdk bs selalu mjd pengamat.krn srgkali kt jg perlu utk lgsg 'terjun' & merasakannya sendiri.mjd yg diamati.disanalah kt dpt 'teruji' scr lgsg.(^-^)_/\_



saat ada mrka yg dtg pdmu & ingin berbg,bertrm kshlah,& berushalah membuka hati & pikiran utk dpt men'dengar'..ambilah mana yg sesuai dgn hatimu, u/berproses dlm kesadaranmu..jka saat mereka yg dtg mau berbagi pdmu, kau justru merasa iri,sok tau &mrsa sdh memiliki kesadaran lbh tinggi, kau justru tdk akan mendptkan apa2...tp,bgmnpn,tersenyumlah sj,krn segala sesuatunya berjalan sedemikian adanya.



'jika' msh terikat pd dualitas,pandanglah sj perbedaan penyikapan yg ada,bgmn org miskin yg memilih utk bahagia meski tdk memiliki materi,dan bgmn org kaya yg memilih utk stress dan tdk bahagia meski memiliki bnyk materi.dgn dmikian kita bs tetap belajar makna keutuhan dari dualitas2 tsb. bahwa kaya dan miskin adalah sama saja. tergantung drmn & bgmn kt memandang & menyikapinya.



kita semua sama2 masih belajar di dunia ini..maka mari saling menghargai perjalanan masing2..meski seringkali bersimpangan atau berdampingan..pahami saja dalam kerendah-hatian dan kesabaran..



krn kta hidup tdk sendirian..dan tak ada satu orgpun yg sempurna di dunia ini..maka biarlah cinta yg menyempurnakannya dlm setiap interaksi yg ada..



(^-^)_/\_♥ mereka yg rendah hati, mau membuka mata hati & pikiran, baik utk masukan yg (-) sekalipun..akan mengalami kemajuan dlm kesadaran maupun pengetahuannya..mereka dgn kesadaran lbh tinggi..biasanya jg lbh mdh memahami & menerima berbagai 'masukan' dr mereka yg berada dikesadaran lbh rendah.. perbedaan itu biasanya terlihat dr cara seseorang mengontrol emosinya dan menyampaikan pendapatnya...



gemerisiknya ilalang itu menyapa gaunku..teriring langkahku tertahan oleh indahnya senyum sang purnama..anginpun bercanda dgn mahkotaku..bisikkan kerinduan dalam helai rambutku..tapi pantailah tujuanku malam ini..hendak bercumbu ku disana dgn kekasihku..bercinta dalam balutan panca alam..dan menarikan pesan kembali pulang..lalu berlayar, dlm kapal yg tak bernahkoda..(^-^)_/\_



Ada saatnya diam..ada saatnya bicara..Ada saatnya keluar..ada saatnya kedalam..Namun semuanya mengalir sedemikian adanya..Shingga tak lagi saat2nya dibedakan..mana keluar dan mana kedalam..karna yg ada hanyalah harmoni dan irama..Menari dlm nada2 kehidupan..(^-^)_/\_



Sgt mdh u/tmukan 'celah' atas perktan & perbuatan org lain.Bnyk yg lalu memanfaatkan 'celah' tsb u/menyerang kekrgan & kelmhannya.Nmn hny sdikit yg mau memahami 'celah' itu sbg bentuk intropeksi diri & kewajaran sebuah sistem dualitas.Lbh sedikit lg,yg mau mengisi 'celah' tsb dgn ketulusan cinta u/ berbagi & slg melengkapi.melampaui dualitas mjd keutuhan(^-^)bgmnpun,Mon bertrm ksh u/semuanya_/\_



mgkn mereka yg ada didekatmu saat ini bknlah yg kau inginkan dekat dlm hatimu,namun hargailah dan berterima kasihlah,baik atau buruknya, merekalah yg memberikan kontribusi besar dlm proses perkembangan kesadaran dan kedewasaanmu.kenali & nikmati semua rasa yg ada padamu,lalu lampauilah dualitasnya..menjd satu totalitas yg adalah cahaya cinta.







‎..pahamilah saja.. ktika apa yg kta katakan tidak bs dipahami oleh org lain.. krn ada bnyk hal di semesta ini yg memang bukan untuk dimengerti atau dipahami.. tapi utk dialami dan dirasakan sendiri.. (^-^)_/\_ bgmnapun...sampaikanlah pesan2 itu.. dalam bahasa dan komunikasi sederhana cinta.. sertakanlah pula ketulusan disana.. agar mereka yg memaknainya jg turut merasakan hangat sejuknya cinta yg kau rasakan.. ♥



..saat pengetahuan & kesadaran kita..terasa oleh kita msh sgt jauh dibandgkan org lain yg kita kenal.. tersenyumlah sj dan jdkanlah semangat utk kt trs belajar, bekerja, berkarya & berbagi.. krn msg2 akan berproses dlm cara & tahapan yg berbeda2.. diri sndri pun dmkn.. & tak perlu iri atau risau dgn kemajuan pengetahuan org lain..krn kitapun unik & istimewa dlm kelebihan kt sendiri...



..jika kita mempercayai cahayanya cinta...hapuskan resah dan ragumu tentang kerinduan itu... yakinlah bahwa angin dan bintang akan bisikkan pesan cintamu padanya... krn cahaya cinta mampu menembus segala kotak2 perbedaan, bahkan ruang & waktu...(^-^)_/\_ mari menjalani hari dlm semangat dan kesederhanaan cinta..



mengejar pengakuan diri dari org lain, dgn dilatar-belakangi kesombongan/keangkuhan hati...Justru smakin menunjukkan adanya ketakutan tersembunyi akan ketidakmampuan diri.& sringkali, pembnran pun dilakukan tanpa sadar krn tertutupnya pikiran & hati tdp kritik & perubahan.._/\_mari lbh berjaga2 & bercermin pd diri..nyalakan cahaya hati..



(^-^)_/\_ Bagaimanapun,Berterima kasihlah,meski itu makian dan kesedihan yg diberikan padamu,krn sgala hal negatif yg ada jg akan memberikan pelajaran bg diri,utk kt intropeksi diri & diingatkan akan kerendah-hatian serta ketulusan dlm berbagi dan mencintai.



ketulusan berbuah dlm air mata kebahagiaan..melihat dia yg tercinta tersenyum dalam kilau terindahnya..tak dapat menipu..atau ditipu..sebuah senyuman kebahagiaan akan terpancar indah meski tak ada kata yg terucap..binar kilau itu terpendar dlm tatapan mata dan rasa...pd akhirnya hny cahaya cinta yg mampu memahaminya..(^-^)_/\_♥



semakin pandai kita berkata2/ berfilsafat,yg hny utk menipu org lain dr kekurangan diri sndri,maka akan semakin tertekanlah jiwa kt dari kebebasan dan makin jauh dari ketenangan.._/\_ berdamai dgn diri sendiri, a/berani utk mengatakan apa yg sesuai dgn hati & diri..pembelajaran akan didptkan saat kt mau mengakui kalau kt blm tau & blm memahami..



berdiri di persimpangan...terhenti..dan berhenti menatap..terhempaskan pusaran deras arusnya waktu..sejenak buatku mabuk dan runtuh..melawan hny remukkan hati & jiwaku..maka kulepaskan ragaku..dan hny bertumpu pd cahaya cinta.....tersadar..bhw sayap2 itu tengah membawaku terbang..saksikan keajaiban semesta..



***************